YOUR TIME IS RUNNING OUT....

Wednesday, July 4, 2007

Cara Yang Diterapkan Sam Walton Dalam Bisnis dan Kehidupan

Sam Walton adalah salah satu orang terkaya di dunia dari bisnis retail supermarket Wal-Mart nya. Bahkan keempat anaknya juga berada di jajaran 10 orang terkaya di dunia. Mari kita belajar caranya :
- Meniru gagasan bisnis lain dan berhasil menerapkannya... Duplikasi total upline leader anda!
- Kompetisi memaksa kemajuan. Sambutlah itu dengan gembira.
- Merangkul teknologi, tetapi hanya untuk mengurangi biaya dan melayani konsumen
- Jangan pernah berhenti mencari cara untuk berhemat. Kantor eksekutif Wal-Mart penuh sesak,
dan para eksekutif Wal-Mart terkenal suka tidur berdua dalam satu kamar hotel saat bepergian.
- Jangan pernah melewatkan sebuah pasar hanya karena pasar itu terlalu kecil
- Perlakukan Karyawan Anda (Wal-Mart menyebutnya rekan) dengan baik. Rekan yang merasa
bahagia akan memperlakukan para konsumen dengan baik dan para konsumen akan kembali
lagi.
- Jangan pernah puas dengan kondisi yang ada. "Agar bisa sukses di dunia ini, Anda harus
berubah sepanjang waktu." Pandangan inilah, dan bukan faktor uang, yang telah menggerakkan
Walton.
- Tugas Anda dalam hidup adalah untuk menciptakan nilai yang tidak ada sebelumnya. Untuk
mendapatkan uang, perkaya dunia dalam beberapa cara.
- Jangan pernah merasa takut berbuat salah, dan jangan pernah khawatir untuk mengubah pikiran
Anda. Walton telah memicu kemarahan para manajer lain dengan bergerak maju dan mundur
dalam membuat berbagai keputusan besar.
- Berbicaralah kepada orang-orang sebelum mereka berbicara kepada Anda. Akui mereka.
- Miliki tujuan dan tetapkan tujuan yang tinggi.
- Pertahankan pendirian untuk membantu orang yang tertindas.
Buku: MADE IN AMERICA -Sam Walton

No comments: